Assalamualikum Wr. Wb. kali ini saya akan memberitahu tentang cara membuat tempura sayur. Sudahkah anda mencicipi semua tempura sayuran yang lezat? Tentu masih sedikit yang pernah mencicipi makanan yang satu ini. Mungkin anda yang belum pernah mencicipi makanan ini pasti penasaran, atau bagaimana caranya?
Tempura sayur merupakan salah satu variasi dalam pengolahan sayur. Rasa tempura sayur memang sangat enak dan lebih gurih. Sebenarnya tempura sayur ini merupakan sajian makanan dari negeri sakura, namun sekarang sudah sangat populer dimana-mana, salah satunya di daerah Indonesia.
Rasa yang enak, renyah, dan gurih menjadi rahasia saat memasak tempura goreng. Tempura sayur, aneka resep tempura sehat dan enak. DI Goreng dengan kobe tepung bakwan kress. Oleh karena itu, rasa tempura yang lezat tidak hilang dan renyah saat dimakan. Jika Anda suka pedas, taburi sedikit BonCabe untuk membangkitkan nafsu anda.
Cara Membuat Tempura Sayur
Bahan-bahan :
- Terong ungu -1 buah (ukuran sedang)
- Buncis -50 gram , potong sekitar 10cm
- Wortel -1 buah, potong korek api
- Daun bayam -10 lembar, ukuran sedang
- Jamur kancing -10 buah, iris tipis
- Kobe Tepung Bakwan Kress -2 bungkus
- Air dingin -180 ml
- Minyak goreng untuk menggoreng secukupnya
- BonCabe level 15, rasa Original secukupnya
Cara Membuat Tempura Sayur :
- Pertama-tama cuci semua sayuran.
- Kemudian potong terong tipis memanjang, sisihkan.
- Setelah itu siapkan mangkuk.
- Kemudian tambahkan Tepung Kobe Bakwan Cress dan air.
- Aduk rata agar tidak ada gumpalan, sisihkan.
- Setelah itu panaskan minyak dalam wajan.
- Masukkan sayuran ke dalam campuran basah dan goreng tempura sampai matang dan berwarna cokelat keemasan.
- Angkat dan tiriskan.
- Tempura sayur siap disajikan selagi panas dengan taburan BonCabe.
Cara Membuat Tempura Terong
Tempura terong adalah sejenis terong goreng yang terbuat dari terong ungu. Gorengan ini memang tidak sepopuler bakwan atau tahu isi. Tapi, tempura terong lebih sehat lho, karena terbuat dari sayuran.
Bahan-bahan :
- Terong -2 buah
- Bawang merah -2 siung (haluskan)
- Bawang putih -2 siung (haluskan)
- Tepung terigu -75 gram
- Tepu beras -3 sendok makan
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula
- Merica bubuk -1/2 sendok teh
- Secukupnya air
- Secukupnya minyak (untuk menggoreng)
Cara Membuat Tempura Terong :
- Potong terong menjadi bulat-bulat, lebarnya sekitar 1 cm, sisihkan.
- Campur semua sisa bahan, aduk rata hingga menjadi adonan yang kalis.
- Kemudian campurkan atau celupkan terong ke dalam adonan tepung, pastikan seluruh permukaan terong tertutup adonan.
- Goreng terong dalam minyak panas hingga matang dan berwarna kuning keemasan, angkat dan tiriskan.
- Sajikan tempura terong dengan saus kacang atau saus sambal agar lebih enak.
- Tempura terong siap disantap.
Cara Membuat Tempura Sayur Sederhana
Bahan-bahan :
- Udang ukuran besar tanpa kulit -300 gram , sisakan ekornya, belah Punggungnya, pipihkan
- Bawang bombay -150 gram , iris bulat
- Terung ungu -150 gram , potong 2, iris tipis membujur 1 cm
- Daun bayam jepang -150 gram
- Jamur shiitake -50 gram , iris tipis
- Tepung terigu serbaguna -300 gram
- Minyak sayur, untuk menggoreng
- Air es -200 ml
- Garam -½ sendok teh
Cara Membuat Tempura Sayur Sederhana :
- Langkah pertama bersihkan udang, kupas kulitnya.
- kemudian bagian belakangnya selesai dan garam terakhir, sisihkan.
- Kemudian campurkan tepung terigu dengan air hingga merata.
- lalu masukkan telur yang sudah dikocok sampai rata.
- Lumuri udang, terong, jamur shiitake dan bawang bombay dengan campuran tepung flour.
- Kemudian panaskan minyak panas dengan wajan anti lengket.
- Goreng adonan sampai matang, warna berubah hingga menjadi kuning keemasan.
- Angkat lalu tiriskan.
- Sajikan selagi panas.
Baca juga : Cara membuat kerupuk buah naga
Anda juga bisa menyimpan adonan mentah tempura ke dalam wadah yang kedap udara. Atau jjuga bisa menggunakan vacuum sealer. Sekian dari saya kurang lebihnya mohon maaf. Semoga artikel saya tentang cara membuat tempura sayur bermanfaat. Selamat mencoba…
Terima kasih:)